RANCAH POST – Hasil Semen Padang vs Persib Bandung, Kabau Sirah berhasil taklukkan tamunya Maung Bandung dengan skor telak 4-0, di lanjutan Torabika Soccer Championship.
Persib Bandung harus mengakui ketangguhan tuan rumah Semen padang, dengan menelan kekalahan telak 4-0 yang berlangsung di Stadion Haji Agus Salim, Padang petang tadi.
Jalannya pertandingan, Semen Padang sebagai tuan rumah langsung bermain agresif sejak peluit babak pertama berbunyi. Berusaha untuk mencuri gol pertama dari lawannya Persib Bandung.
Dengan permainan cepat yang diperlihatkan anak asuh Nil Maizar, akhirnya Semen Padang bisa merubah papan skor sementara. Lewat gol yang dicetak Marcel Sacramento pada menit ke-4, dengan memanfaatkan blunder yang dilakukan pemain belakang Persib, Yanto Basna kurang akurat dalam menghalau bola. Skor berubah 1-0 untuk tuan rumah.
Dengan gol cepat yang diciptakan Kabau Sirah membuat skuad Djanur menjadi kurang fokus di dalam menghadapi lawannya, dan gol tersebut pun sempat menurunkan mental para pemain Persib Bandung.
Serangan demi serangan diperlihatkan kedua tim, namun belum ada yang membuahkan hasil. Hingga akhirnya Semen Padang bisa memperbesar ke unggulan lewat Vendry Mofu dimenit ke-26, hasil dari umpan Irsyad Maulana. Skor berubah menjadi 2-0.
Memasuki babak kedua, permainan masih di dominasi tuan rumah dengan gaya permainan cepatnya. Lagi-lagi Persib Bandung harus kebobolan kembali dimenit awal babak kedua, tepatnya dimenit ke- 49 lewat gol kedua Marcel Sacramento. Skor berubah menjadi 3-0 untuk Semen Padang.
Persib Bandung mencoba keluar dari tekanan, dengan melakukan beberapa kali serangan balik, namun bola selalu dipatahkan oleh lini belakang Semen Padang. Pemain depan Persib pun sempat dibikin frustasi oleh rapatnya pertahanan Kabau Sirah.
Meski tertinggal 3-0 tidak menyurutkan semangat juang pasukan Djadjang Nurdjaman. Maung Bandung terus mencoba memberikan tekanan, tetapi lini depan Persib belum bisa menembus para pemain bertahan tuan rumah.
Hingga memasuki menit ke-69, gawang Made Wirawan harus kembali jebol untuk yang ke empat kalinya. Dan kali ini gol Semen Padang diciptakan oleh Rico Simanjuntak, skor pun berubah 4-0.
Meski dibabak kedua ini persib lebih banyak menguasai bola, namun lini serangnya belum bisa menciptakan peluang gol. Hingga babak kedua berakhir tidak ada lagi tambahan gol, skor masih tetap 4-0 untuk ke unggulan tuan rumah.
Dengan hasil kemenangan ini Semen Padang langsung naik ke peringkat 4 klasemen sementara dengan raihan 20 poin. Sedangkan Persib, meski menelan kekalahan tetap berada di peringkat 7 dengan raihan 17 poin.