RANCAH POST – Manfaat daun jambu biji untuk kesehatan. Sebagian besar dari kita mungkin sudah mengetahui bahwa buah jambu biji mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan. Tapi, hanya sedikit dari kita yang juga mengetahui bahwa daun dari jambu biji mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Daun jambu biji mengandung berbagai macam nutrisi dan juga vitamin yang sangat baik untuk kesehatan. Para ahli mengatakan bahwa banyak senyawa menyehatkan yang terdapat di dalam daun jambu biji, diantaranya seperti polifenol, karotenoid, flavonoid serta tanin.
Karena senyawa tersebut, maka tidak heran bila ekstrak daun jambu biji sering digunakan sebagai bahan utama untuk pembuatan obat-obatan herbal yang menyehatkan. Adapun manfaat kesehatan dari daun jambu biji ini antara lain adalah sebagai berikut.
Menurunkan berat badan
Dalam daun jambu biji terkandung nutrisi yang cukup ampuh untuk menurunkan berat badan. Minum air rebusan jambu biji secara teratur setiap hari dalam jumlah yang tepat dipercaya mampu membantu menurunkan berat badan. Selain menurunkan berat badan, nutrisi pada daun jambu biji juga sangat baik untuk kesehatan pencernaan.
Mengatasi diabetes
Menurut penelitian yang dilakukan oleh Yakult Central Institute di Jepang, daun jambu biji dapat menurunkan kadar glukosa didalam tubuh secara efektif. Dengan begitu, tidak heran bila ramuan teh daun jambu biji sangat baik untuk penderita diabetes. Selain mengatasi diabetes, ramuan daun jambu biji juga sangat baik untuk mencegah risiko diabetes.
Mengobati diare
Daun jambu biji merupakan tanaman herbal yang bisa mengatasi masalah diare dengan sangat baik. Tidak hanya diare, disentri juga akan sembuh dengan baik saat diobati menggunakan daun jambu biji yang dibuat menjadi teh, kapsul ataupun obat lainnya.
Menurunkan kadar kolesterol berlebih
Satu lagi manfaat dari daun jambu biji yang sangat mengagumkan, yakni sebagai penurun kadar kolesterol jahat yang berlebih didalam tubuh. Selain menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, daun jambu biji juga sangat baik untuk kesehatan hati.
Mengobati kanker prostat
Manfaat terakhir dari daun jambu biji adalah sebagai obat kanker prostat. Tidak hanya untuk mengobati masalah kanker prostat, nutrisi yang terdapat di dalam daun jambu biji juga dipercaya bisa membantu seseorang mendapatkan ukuran penis yang lebih besar.
Nah, itulah beberapa manfaat mengagumkan dari daun jambu biji untuk kesehatan tubuh. Selain manfaat di atas, manfaat lain dari daun jambu biji adalah sebagai obat demam berdarah dan meningkatkan trombosit didalam tubuh, mengobati bronkitis, mengobati dan juga mencegah alergi, mengobati luka atau infeksi, meningkatkan jumlah sperma, mengobati sakit gigi, tenggorokan serta gum. Jadi sekarang semakin tahu kan mengenai manfaat mengagumkan dari daun jambu biji. Semoga bermanfaat.