RANCAH POST – Prediksi pertandingan Swiss vs Prancis, setelah memastikan lolos ke babak 16 besar Prancis masih menyisakan satu pertandingan melawan Swiss di grup A.
Prancis masih belum menikmati permainan nya meskipun dari dua laga nya meraih kemenangan, terlihat dari dua laga sebelumnya saat melawan Rumania dan Rumania sempat menyamakan kedudukan namun Dimitri Payet berhasil menyelamatkan Prancis dari kekalahan.
Laga yang sama saat melawan Albania, dimana Prancis butuh gol dan saat memasuki masa injury time, dua gol penyelamat dilesak kan oleh Griezmann dan Payet hingga meraih kemenangan 2-0.
Sementara Swiss juga yang meraih hasil positif dari Albania dan mencetak satu-satunya gol dari sundulan Fabian Schar, dan laga kedua pada saat berhadapan dengan Rumania berakhir imbang.
Untuk laga kali ini Prancis akan mengubah posisi para pemain nya, dan juga Paul Pogba kemungkinan akan menjadi Strater. Sementara dari Swiss tak ada perubahan formasi hanya kemungkinan pergantian pemain lini depan Haris Seferovic bisa diganti oleh Breel Embolo.
Untuk prediksi pemain Swiss vs Prancis
Swiss : Yann Sommer, Fabian Schaer, Lichtsteiner, Johan Djourou, Ricardo Rodriguez, Blerim Dzemaili, Xherdan Shaqiri, Xhaka, Admir Mehmedi, Valon Behrami, Embolo.
Prancis : Hugo Lloris, Adil Rami, Sagna, Patrice Evra, Laurent Koscielny, Blaise Matuidi, Payet, N’Golo Kante, Griezmann, Gignac, Paul Pogba.
Prediksi pertandingan, pada laga kali ini Swiss melawan Pracis. Sudah pasti Prancis bisa memenangkan laga nanti dengan skor tipis. Pertandingan ini akan di siarkan langsung RCTI pada pukul 02:00 WIB dini hari nanti.