RANCAH POST – Warkop DKI Reborn merupakan salah satu proyek film besar yang diproduksi oleh Falcon Pictures di tahun ini. Film dari Anggy Umbara ini akan memperlihatkan kembali sosok grup lawak legendaris Indonesia Warkop DKI (Warung Kopi Dono Kasino Indro) melalui karakter yang diperankan oleh aktor generasi baru.
Film Warkop DKI Reborn ini rupanya tengah ada dalam proses produksi dengan mengambil lokasi di sekitar Jakarta dan juga Kuala Lumpur, Malaysia, untuk target rilis bulan September nanti.
Dari awal, pihak Falcon memang tidak mau mengungkapkan dengan gamblang siapa yang akan berperan sebagai Dono, Kasino, dan juga Indro sebelum adanya pengumuman resmi. Anggy yang merupakan sutradara pun kerap menutupi wajah-wajah dari pemeran Dono, Kasino, dan juga Indro ketika mengunggah foto-foto dari lokasi syuting di media sosialnya.
Namun, selama satu pekan belakangan ini tersebar sebuah meme di dunia maya yang membandingkan foto personel Warkop DKI asli, dan sebuah foto yang memperlihatkan tiga aktor Indonesia, yaitu Vino G. Bastian, Abimana Aryasatya, dan juga Tora Sudiro.
Ketiga aktor ini terlihat berpenampilan layaknya Warkop DKI serta berfoto bareng dengan wanita berkerudung di sebuah pusat keramaian. Meme ini pun tersebar luas dengan diyakini jika ketiga aktor inilah yang akan berperan sebagai Dono, Kasino, dan Indro. Telanjur beredar, pihak Falcon Pictures pada akhirnya mengkonfirmasi kebenaran dari berita ini.