RANCAH POST – Setelah lama menanti kurang lebih satu bulan lamanya, siswa SMA sederajat diseluruh Indonesia hari ini bakal menerima hasil UN 2016. Meski tidak lagi menjadi patokan kelulusan siswa, raihan nilai terbaik tetap menjadi prioritas para siswa yang mengikuti UN 2016 yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu tersebut.
Perlu diketahui, sejak tahun 2015, hasil UN bukanlah syarat mutlak siswa lulus dari sekolah. Lulus atau tidaknya siswa ditentukan melalui rapat yang dilakukan oleh pihak sekolah. Banyak metode pengumuman UN 2016 yang dilakukan oleh masing-masing sekolah, ada yang dikirimkan langsung melalui pos, ada pula yang lengsung mengumumkannya di laman medsos yang dimiliki oleh sekolah itu sendiri.
Sementara itu, dikemukakan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, sedikitnya ada lima sekolah yang terdiri dari SMA/MA/SMK yang meraih nilai terbaik pada pelaksanaan UN 2016 kali ini. “Hasil UN 2016 untuk tingkat SMA telah diterima langsung Ketua UN tingkat provinsi di Jakarta dai Kementerian Pendidikan. Di dalamnya mencakup pula rangking sekolah di provinsi,” ujar Nur Hadi Amiyanto, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, Jum’at (6/5/2016).
Didampingi Ketua UN, Tri Handoyo, Kabid Pendidikan Menengah, Aufrida Kriswati, Kabid Pendidikan Non-Formal, Endang Purnomo Retno, dan Kasubag Umum dan Kepegawaian, Susilo Adi, Nur Hadi membeberkan data sekolah yang meraih rangking teratas hasil Ujian Nasional.
Untuk jurusan IPA tingkat MA, rangking tertinggi diraih MA Walisongo Pecangaan Jepara, MAN Demak, MA Al Irsyad Demak, MA NU Raudlatul M, dan MA Daarul Ulum. Jurusan IPS rangking tertinggi diraih oleh MA Al Irsyad Demak, MAN Demak, MAN 2 Kudus, MA An-Nur, dan MA Safinatul HUda Jepara.
Nilai tertinggi jurusan IPA SMA di raih SMAN 1 Pekalongan, SMAN 1 Surakarta, SMAN 4 Surakarta, SMA 1 Boyolali, dan SMA Taruna Nusantara Magelang. Jurusan IPS, SMAN 1 Magelang, SMAN 1 Sukoharjo, SMA 4 Surakarta, dan SMAN 1 Temanggung. Sedangkan untuk tingkat SMK nilai tertinggi diraih MK Farmasi Nasional Surakarta, SMK 2 Magelang, SMK 1 Kebumen, SMK NU BP Az Zahra Grobogan, serta SMK 1 Sukoharjo.