RANCAH POST – Artis peran Kinaryosih (37) tampil sangat menawan dengan menggunakan gaun merah di gala premiere film Mars di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Senin (2/5/2016).
Tetapi, ibu satu anak ini terlihat terpincang-pincang serta berjalan dengan menggunakan tongkat. Rupanya kaki Kinar cedera. Otot kaki kanannya ada yang putus.
“Otot aku ada yang putus, pemulihannya dapat beberapa bulan,” ungkapnya. Ia cedera saat ia melakukan shooting di Hambalang, Jawa Barat.
“Aku jatuh di Hambalang. Asisten aku meloncat di antara tembok ke aspal. Aku pikir di situ nggak ada selokan, aku loncat juga untuk masuk ke ruang make up. Tetapi aku masuk ke selokan itu. Waktu diangkat pelan-pelan sakit banget,” kisahnya. Karena insiden itu Kinar merasakan rasa sakit ketika menjalani pengambilan gambar.
“Ini mengganggu banget sih, apalagi ada yang adegan aku yang mesti jalan cepat. Kakinya ya senat-senut,” katanya.
“Jadi program memiliki anak tunda dulu. Suami aku kebetulan memiliki klinik fisioterapi. Karena itu waktu cedera ini suami langsung datang ke lokasi shooting,” ungkap Kinaryosih “Harusnya operasi tetapi belum bisa karena masih harus shooting,” tutupnya.