RANCAH POST – Sempat mengelak isu mengenai penjualan mobil mewah yang ia miliki di masa awal penetapan status tersangka, pedangdut Saipul Jamil pada akhirnya mengakui hal itu. Sebelumnya, kuasa hukum Saipul Jamil, Kasman Sangaji pernah mengatakan jika mobil itu tak dijual dan hanyalah dititipkan di salah satu showroom.
Bang Ipul, pada akhirnya mengatakan kepada awak media tentang kebenaran mengenai berita penjualan mobil Mercedes-Benz yang berwarna hitam miliknya tersebut. Diakui olehnya, kebutuhan-kebutuhan demi membayar para karyawan yang kerja di rumahnya, dan juga biaya yang harus dibayarkan untuk jasa menyewa pengacara mengharuskan Bang Ipul untuk menjual mobilnya tersebut.
“Iya kan saat ini saya udah nggak ikut syuting, sementara saya masih wajib bayar karyawan saya terus bayar pengacara saya juga, jadi ya sangat wajar lah,” tuturnya Jum’at (22/04/2016).
Berkaitan dengan hal yang berhubungan dengan penjualan mobil, Ipul juga melanjutkan bahwa selama ini ketika ia ada dalam masa tahanan, dirinya tak ingin membuat orang lain merasa susah dan lebih memilih untuk menanggung sendiri semua biaya yang mesti dibayarkannya walaupun harus rela menjual koleksi mobil mewah yang ia miliki tersebut.
“Ya saya kan dari pertama juga udah bilang, saya nggak mau nyusahin orang lain,” kata Saipul Jamil.