RANCAH POST – Selama ini, Samsungtelah mendi salah satu perusahaan yang cukup lekat dengan Apple. Mulai dari dalam persaingan, hingga kerja sama. Terutama dalam hal memasok komponen untuk handset iPhone, termasuk salah satunya adalah bagian paling inti dari iPhone, prosesor.
Namun demikian, sejak kehadiran TSMC, perhatian Apple sudah mulai beralih dari Samsung, seperti pada kontrak dalam perakitan chip Apple A9 kemarin dimana TSMC diberi perhatian lebih.
Dan rumor yang baru saja beredar juga menjadi kabar tidak sedap untuk Samsung, dimana Apple dikatakan akan mulai mendepak perusahaan asal Korea Selatan tersebut dari daftar pemasok chip Apple A10 mendatang. Dan TSMC akan menjadi pemasok utama chip Apple terbaru nantinya.
Hal ini dikatakan terkait dengan teknologi baru yang digunakan TSMC, dimana mereka menawarkan kemampuan manufaktur 10-nanometer. Sehingga chip Apple A10 nantinya akan bisa memiliki ukuran lebih kecil. Hal ini jelas kabar baik, bukan hanya untuk Apple, namun juga untuk pengguna. Dimana bukan sekedar memberikan lebih banyak ruang, chip yang lebih kecil ini juga akan lebih hemat dalam hal daya baterai.
Kelebihan ini juga memberikan kesempatan kepada Apple untuk membuat handset iPhone lebih tipis dari sebelumnya. Meski bagaimanapun, pengguna akan lebih senang jika iPhone dibuat dengan ketebalan saat ini, atau sedikit lebih tebal dari yang sekarang, namun dengn daya baterai yang lebih besar. Tapi apakah Apple akan mendengarkan apa kata pelanggan? Entahlah.
Sejauh ini, kabar mengenai keberadaan handset Apple iPhone 7 terbaru sendiri masih belum menyinggung chip Apple A10 sama sekali. Namun diakui atau tidak, waktu peluncuran Apple iPhone 7 sendiri masih cukup jauh. Masih ada waktu hingga bulan September mendatang. Jadi masih ada kemungkinan jika chip Apple A10 akan tampil pada Apple iPhone 7.