RANCAH POST – Harga Alcatel Idol Mini dan Spesifikasi. Alcatel kembali merilis ponsel mid-range dengan harga terjangkau di Indonesia. Adalah Alcatel Idol Mini yang merupakan ponsel anyar dengan jaringan 3G yang juga ditawarkan dengan harga terjangkau.
Ponsel Androis Alcatel Idol Mini sendiri merupakan varian mini yang lebih kompak dari Alcatel Idol dan juga menawarkan spesifikasi yang bisa dikatakan cukup lumayan untuk kelasnya. Sebenarnya Alcatel Idol Mini sendiri adalah model ponsel lawas yang dirilis pada tahun 2013 silam.
Jadi tidak heran jika harga Alcatel Idol Mini ini lebih terjangkau dan spesifikasinya terbilang lebih ringan dibanding ponsel Android baru yang muncul belakangan ini.
Spesifikasi Alcatel Idol Mini
Alcatel Idol Mini sendiri hadir dengan menawarkan dukungan spesifikasi yang cukup lumayan. Layar berukuran 4,3 inci dengan tipe layar IPS LCD memberikan kesan lawas yang cukup menggoda. Meskipun di sisi desain bisa dikatakan ponsel ini tidak kalah dengan sejumlah ponsel baru lainnya.
Layar Alcatel Idol Mini ini sendiri menawarkan resolusi layar 480 x 854 piksel dengan kepaadatan layar mencapai 228ppi. layar ponsel ini juga didukung fitur multitouch dan dilapisi Oleophoabic coating sebagai pelindung.
Di sisi lain, Alcatel Idol Mini ini juga dilengkapi dengan chipset MediaTek MT6572 dengan dukungan CPU dual-core 1,3 GHz Cortex-A7 dengan GPU Mali-400 sebagai pemacu grafis. Tersedia pula fitur mumpuni lain seperti 512MB RAM yang dilengkapi memori inetrnal berkapasitas 8GB yang akan bisa menampung setiap kebutuhan Anda. Disamping itu, ponsel ini juga menawarkan slot microSD untuk memperluas kapasitas simpan hingga 32GB luasnya. Namun sayang, ponsel ini masih menjalankan OS Android 4.2 JellyBean sebagai OS bawaan.
Alcatel Idol Mini sendiri dilengkapi kamera 5MP sebagai kamera utama, dengan dukungan autofocus dan LED Flash. Sementara kamera depannya hanya berkualitas VGA saja.
Konektivitas yang ditawarkan Alcatel Idol Mini ini juga tidak kalah lengkap. Mulai dari dukungan WiFi 802.11, GPS, Bluetooth v4.0 dan microUSB v2.0. Selain itu, handset ini juga menawarkan fitur dual-SIM dual Standby dengan koneksi 3G HSPA.
Adapun untuk daya baterainya sendiri. Alcatel Idol Mini ini menawarkan dukungan baterai Li-ion 1700 mAh yang didesain paten alias non-removeable sebagai sumber daya utama dengan kemampuan bertahan hingga 540 jam standby di jalur 2G.
Spesifikasi Lengkap Alcatel Idol Mini
KONEKSI MOBILE | |
Teknologi | GSM / HSPA |
2G bands | GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – all versions |
3G bands | HSDPA 850 / 1900 / 2100 – 6012A/6012E |
HSDPA 900 / 2100 – 6012D/6012X | |
HSDPA 850 / 1700 / 1900 / 2100 – 6012W | |
Speed | HSPA 21.1/5.76 Mbps |
GPRS | Ya |
EDGE | Ya |
BODY | |
Dimensi | 127.1 x 62 x 7.9 mm |
Berat | 96 gram |
SIM | Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by) |
Plus | |
LAYAR | |
Tipe | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors |
Ukuran | 4.3 inches (~64.7% screen-to-body ratio) |
Resolusi | 480 x 854 pixels (~228 ppi pixel density) |
Multitouch | Yes, up to 5 fingers |
Pelindung Layar | Oleophobic coating |
Plus | – |
PLATFORM | |
OS | Android OS, v4.2 (Jelly Bean) |
Chipset | Mediatek MT6572 |
CPU | Dual-core 1.3 GHz Cortex-A7 |
GPU | Mali-400 |
MEMORI | |
Card Slot | microSD, up to 32 GB |
Internal | 8 GB, 512 MB RAM |
32 GB, 3 GB RAM | |
KAMERA | |
Kamera Utama | 5 MP, autofocus, LED flash |
Fitur | Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama |
Video | 720p@30fps |
Kamera Selfie | Yes |
KONEKTIVITAS | |
WLAN | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | v4.0, A2DP |
GPS | Yes, with A-GPS |
NFC | – |
Radio | Stereo FM radio with RDS |
USB | microUSB v2.0 |
BATERAI | Non-removable Li-Ion 1700 mAh battery |
Stand-by | Up to 540 h (2G) / Up to 450 h (3G) |
Waktu Bicara | Up to 20 h (2G) / Up to 9 h (3G) |
Music play | |
Plus | |
WARNA | Cranberry Pink, Silver, Slate |
Harga Alcatel Idol Mini
Harga Alcatel Idol Mini sendiri tidak terlalu mahal sebenarnya. Malah bisa dikatakan sebagai salah satu smartphone murah di pasaran. Dengan banderol harga dibawah Rp1 jutaan.
Harga Alcatel Idol Mini kini sudah tersedia di Bhinneka dengan kisaran harga mulai dari Rp. 899.000. Dengan berbagai bonus dan tawaran menarik.
Jika ingin dibandingkan dengan ponsel lain sekelasnya, maka mungkin Alcatel Idol Mini ini akan bisa sebanding dengan sejumlah ponsel lainnya, seperti Pixcom, Evercoss, Advan dan lain sebagainya.