RANCAH POST – DJ, artis dunia peran, serta model majalah dewasa Amel Alvi (23) merasa sangat gerah dengan kasus prostitusi artis yang pernah menyeret namanya. Terkait hal tersebut, Amel lalu mengubah penampilan untuk menghapus kesan negatif pada dirinya.
Wanita berumur 23 tahun ini mengaku merasa lelah dengan tuduhan orang sekitar yang menganggapnya kerap tampil seksi. Karena hal itulah, ia berniat untuk mengubah tampilannya.
“Gak seksi karena ingin mengubah image, karena orang kan sering menilai negatif. Saya berpenampilan beda,” kata Amel di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Senin (25/1/2016) malam.
Amel mengakui tidak dapat menolak untuk berpenampilan dengan pakaian yang seksi ketika beraksi sebagai DJ.
“Pastinya akan lebih tertutup ya. Akan tetapi, jika DJ harus ada seksinya, tapi kan di tempatnya ya,” kata dia.
Menurut Amel Alvi, dirinya tidak harus menggunakan baju terbuka apabila ingin tampak seksi. Dia mengungkapkan bahwa aura seksi sudah melekat kepada dirinya walaupun tidak mengenakan pakaian yang terbuka.
“Seksinya kan gak harus berpakaian yang terbuka, tapi kan sudah terlihat seksi,” ujarnya.
Memulai kariernya sebagai model dalam majalah dewasa, Amel Alvi mengaku berniat untuk segara mengubah citra diri. Lewat film horor dengan judul ‘Dia Pasti Datang’, Amel janji tidak akan berpenampilan terlalu seksi.
Wanita yang pernah terjerat kasus prostitusi artis tersebut akan berperan menjadi Laras, mahasiswi rantau yang mengajar dalam sebuah panti. Ia belum ingin bercerita lebih banyak tentang filmnya yang kesepuluh ini