RANCAH POST – Xiaomi Mi Pad 2, tablet anyar dari Xiaomi sudah tersedia sejak beberapa waktu lalu. Atau tepatya sejak bulan November kemarin. Tablet gahar dengan harga terjangkau ini sendiri tampil dalam sejumlah varian berbeda, baik dari sisi warna dan spesifikasi.
Xiaomi Mi Pad 2 menawarkan dua pilihan warna, gold dan silver. Sementara untuk bagian dalamnya, tablet ini menawarkan dua varian memori internal dengan kapasitas 16GB dan 64GB. Dan tidak cukup sampai di situ saja, varian 64GB ini juga menawarkan pilihan OS bawaan. Ada yang dibekali OS Android 6.0 Marshmallow, dan yang lain dibekali dengan Windows 10.
Dengan kata lain, tablet Mi Pad 2 ini hadir dalam 3 varian berbeda jika tidak membawa serta pilihan warna. Dan akan jadi 6 varian jika disertakan pilihan warna. Kelompok dengan memori 16GB dibanderol mulai dari USD189 atau setara Rp2,6 jutaan di situs Xiaomi Global. Sementara model 16GB dibanderol USD269 atau setara Rp3,6 jutaan.
Dan jika membahas keenam varian, maka besok Xiaomi Mi Pad 2 ini akan bertambah lagi dengan kemunculan varian khusus berbalut warna pink. Ya, meski dibalut warna merah muda khas kaum hawa, namun dari sisi spesifikasi tablet ini dikatakan tidak memiliki perbedaan yang signifikan.
Varian anyar Xiaomi Mi Pad 2 Pink ini akan mulai dijual di China pada esok hari, pukul 10.00 pagi waktu setempat. Dan akan dibanderol dengan harga yang sama dengan varian lain Xiaomi Mi Pad 2.
Xiaomi Mi Pad 2 sendiri hadir dengan membaaw layar berukuran 7,9 inci dan resolusi layar hingga 1536 x 2048 piksel dengan kepadatan layar mencapai 324 ppi. tablet ini juga dibekali dengan prosesor Intel Atom x5-Z8500 dengan CPU quad-core 1,44 GHz, yang dapat diperkuat dengan teknologi Turbo Bost dari Intel hingga kecepatan 2,24 GHz Tersedia pula dukungan 2GB RAM dan memori internal dengan ukuran 16GB dan 64GB. Tablet ini juga disertai dengan kamera 8MP di bagian utama, kamera depan 5MP dan baterai dengan kapasitas 6190 mAh.
Bagaimana, menarik bukan?