RANCAH POST – Sudah tidak mengherankan jika handset baru seperti Huawei Mate 8 terus menerus bermunculan bocorannya menjelang waktu rilis yang makin dekat saja. Sejauh ini, kita telah mengetahui bahwa Huawei Mate 8 ini bakal hadir dengan mengandalkan logam unibody, layar lega 6 inci, kamera 13MP berkualitas serta dukungan pemindai sidik jari berkecepatan tinggi.
Nah, lalu setidaknya itulah yang dikatakan oleh rumor yang muncul belakangan ini. Dan kini, sebuah bocoran yang lebih lengkap muncul dan menyempurnakan detail dari rumor sebelumnya.
Pada bocoran kali ini, Huawei Mate 8 dikatakan bakal hadir membawa layar luas berukuran 6 inci dengan resolusi 1440p (Quad HD). Dapur pacunya akan ditenagai chipset Kirin 950 buatan Huawei sendiri yang mana merupakan chipset berkualitas dengan arsitektur big.LITTLE dan diproduksi dengan proses 16nm FinFET. Prosesor ini sendiri berisi 4 core Cortex-A72 dengan clock 2,4 GHz dan 4 core Cortex-A53 2,0 GHz yang harusnya mampu menyaingi prosesor mempuni seperti Exynos 7420 dan Snapdragon 810 SoC.
Ponsel ini juga diklaim akan menawarkan GPU terbaru dari ARM, yakni Mali-T880. Dengan dukungan memori RAM berkapasitas 3GB atau 4GB dan memori internal berkapasitas 32GB atau 64GB. Kemungkinan juga akan ada dua versi dengan memori berbeda.
Selain detail spesifikasi, bocoran kali ini juga turut mengungkap harga dari ponsel kakap asal China tersebut. Menurut sumber, Huawei Mate 8 bakal ditawarkan dengan harga CNY3.299 atau setara Rp7 jutaan untuk model 32GB dan CNY3.899 atau setara Rp8,3 jutaan untuk varian yang lebih gahar. Huawei Mate 8 sendiri diprediksi bakal hadir setidaknya pada akhir November atau awal Desember nanti.