RANCAH POST – Pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi pengalaman belanja di Tokopedia. Toko online atau bisa dikatakan sebagai marketplace yang cukup ternama di tanah air. Namun diakui atau tidak, karena statusnya sebagai marketplace online, banyak yang kurang mempercayai keamanan dan kelancaran berbelanja di Tokopedia.
Namun hal ini sebenarnya tidaklah benar. Tokopedia sejatinya memiliki sistem penjualan yang cukup baik untuk sebuah marketplace. Terutama dengan adanya sistem serupa rekening bersama membuat proses pembayaran lebih aman dan terjamin. Bukan transfer antara pembeli dan penjual yang rawan akan tindak penipuan.
Saat pertama kali mencoba belanja di Tokopedia, saya tidak punya pengalaman belanja di Tokopedia sebelumnya sehingga saya juga sempat sedikit ragu. Merasa khawatir akan kualitas barang dan takut apa yang saya beli mengecewakan dan banyak hal lain lagi di pikiran saja.
Namun karena ketelitian itulah saya merasa lebih lega dan memberanikan diri utuk mencoba. Pertama saya membaca terlebih dahulu mengenai cara pembelian di Tokopedia. Ternyata caranya sangat mudah dan cukup aman juga.
Pertama Tokopedia menyediakan rekening bersama. Dimana pembeli akan membayar sejumlah uang kepada Tokopedia ketika selesai melakukan pembelian. Dan setelah sampai, pembeli melakukan konfirmasi kepada pihak Tokopedia, sehingga uang dapat dicairkan pada penjual. Hal ini benar-benar bagus menurut saya, dimana kedua pihak dapat diuntungkan, baik penjual dan pembeli sama-sama tidak perlu takut kena tipu.
Pengalaman belanja di Tokopedia yang menarik. Pada pembelian pertama saya di Tokopedia, saya membeli sebuah cover HDD external, untuk menyulap hardisk laptop saya yang rusak menjadi HDD external yang dapat digunakan untuk menyimpan setiap data penting yang saya miliki.
Pertama saya mencari dulu produk yang sesuai, akhirnya saya menemukan Cassing SATA Samsung yang saat itu dibanderol dengan harga yang cukup miring menurut saya.
Tokopedia juga menampilkan banyak pilihan harga dan penjual yang bisa saya pilih. Untungnya, Tokopedia memberikan fitur penilaian yang cukup lengkap pada setiap penjualnya, sehingga saya bisa melihat profil lengkap dari toko tersebut. Dan saat itu saya memilih Yumiacc yang pada saat itu telah mendapatkan cap terpercaya dari Tokopedia sendiri. Dan harga yang ditawarkan juga cukup murah, hanya Rp45.000 saja.
Tokopedia juga memberikan ruang bagi penjual dan pembeli untuk berdiskusi atau sekedar menanyakan kualitas produk. Setelah memastikan barang masih ada, saya langsung menekan tombol beli. Alamat sudah saya masukkan di laman profil sebelumnya, jadi langsung muncul saat berbelanja. Saya tidak perlu memasukkan alamat lagi. Di sini juga terdapat pilihan kurir pengiriman. Saya benar-benar puas dibuatnya.
Setelah menentukan harga final beserta dengan ongkos kirim, saya langsung melanjutkan pembelian. Proses pembelian juga terbilang mudah, dan pilihan metode pembayaran juga lebih beragam. Sehingga akan lebih memudahkan kita.
Setelah melakukan pembayaran, saya pikir proses konfirmasi pembayaran akan sangat ribet. Namun ternyata tidak juga. Saya hanya perlu memilih metode pembayaran yang saya lakukan, dari rekening mana ke rekening mana, serta memasukkan tanggal pembayaran beserta bukti pembayaran dalam bentuk foto.
Selesai, pembayaran sudah dilakukan dan sisanya hanya menunggu barang sampai. Proses konfirmasi juga terbilang cukup cepat, bahkan kurang dari 24 jam. Sempat saya khawatir, namun setelah memantau situs Tokopedia, laporan proses pengiriman yang lengkap membuat rasa risau itu hilang. Berselang 4 atau 5 hari barangpun datang, dan saya melakukan konfirmasi bahwa barang sudah diterima.
Itulah pengalaman pertama saya berbelanja di Tokopedia. Semua kerisauan dan keraguan sayapun hilang sudah. Benar ternyata kata teman saya. Bahwa jika kita cermat dan bijak, belanja online di Tokopedia sama sekali tidak menakutkan. Sekarang, saya sudah sering berbelanja di Tokopedia. Dan tidak sekalipun saya pernah tertipu. Jika ada barang yang kurang sesuai harapan sih wajar menurut saya, toh harganya juga cukup miring.
Selain pengalaman belanja di Tokopedia, coba baca juga artikel lain mengenai pengalaman belanja di Bilna dan pengalaman belanja di Matahari Mall. Serta kejadian mengerikan seperti penipuan belanja online di Tokopedia.