RANCAH POST – Seperti diketahui, hari ini Selasa (13/10/2015) sebagian wanita di dunia tengah merayakan hari tanpa bra atau kerap disebut No Bra Day. Lebih lanjut lagi, perayaan tersebut juga diikuti oleh artis sekaligus pedangdut seksi Julia Perez.
Diketahui, Julia Perez atau Jupe ikut memperingati No Bra Day sebagai dukungan dan kepeduliannya atas penyakit kanker Payudara. Dalam sebuah foto yang Jupe unggah di Instagram, Jupe katakan, “Saat para wanita mendukung satu sama lain, sesuatu yang luar biasa terjadi #nobraday #fuckcancer #cancerawarness.”
WHEN WOMEN SUPPORT EACH OTHER INCREDIBLE THINGS HAPPEN #nobraday #fuckcancer #cancerawareness
Dalam foto tersebut terlihat Julia Perez yang tengah mengenakan gaun hitam berenda tanpa lengan. Jupe tampak berada di atas sebuah panggung dengan efek gun smoke.
Mantan pacar satpam ganteng Mukhlis itu juga terlihat memakai rambut palsu dengan style bob. Pandangan Jupe juga tampak sensual. Singapore Changi International Airport disematkan sebagai tag lokasi foto tersebut.
Julia Perez memang termasuk salah satu selebriti yang rajin mendukung dan peduli terhadap Hari Tanpa Bra. Tahun lalu pedangdut seksi ini memposting foto saat tengah melepas bra di dalam sebuah kamar. Namun, foto tersebut diambil dari belakang, sehingga bagian depannya tidak kelihatan.