RANCAH POST – Resep gulai daging kambing. Gulai merupakan masakan berbahan dasar daging ayam, aneka ikan, kambing, sapi, jeroan, atau sayuran misalnya nangka muda atau daun singkong, yang dimasak dalam kuah bumbu rempah yang memiliki cita rasa gurih.
Ciri khas gulai yaitu bumbunya yang kaya rempah yakni kunyit, ketumbar, lada, lengkuas, jahe, cabai merah, bawang merah, bawang putih, adas, pala, serai, kayu manis serta jintan yang dihaluskan kemudian dicampur, lalu dimasak di dalam santan. Masakan ini mempunyai ciri khas berwarna kuning disebabkan pengaruh sari kunyit. Makanan ini disebut sebagai bentuk lain dari kari, dan secara internasional selalu disebut dengan kari ala Indonesia, walaupun dalam seni kuliner Indonesia juga dijumpai kari.
Gulai merupakan salah satu jenis hidangan yang sangat terkenal di Nusantara, utamanya di Sumatera dan Jawa dan juga Semenanjung Malaya. Kali ini kami akan membagikan resep gulai daging kambing yang tentuya gurih dan lezat. Berikut resepnya untuk Anda.
Resep Gulai Daging Kambing
Bahan-bahan
1 kg daging kambing , potong-potong sesuai selera
2 liter air santan, dari 2 butir kelapa
2 batang serai, memarkan
5 lembar daun salam
bawang goreng
2 sdm minyak goreng
4 lembar daun kunyit
Bumbu yang dihaluskan
5 siung bawang putih
200 gram cabai merah, direbus
10 butir bawang merah
1 sdt ketumbar
4 cm kunyit
2 cm jahe
garam secukupnya
½ sdt jinten
Cara membuat gulai daging kambing
Diapkan wajan terlebih dulu, panaskan minyak di atasnya. Lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan serai, daun salam, dan juga daun kunyit, tumis hingga menjadi harum aromanya. Lalu tambahkan daging kambing, masak hingga setengah matang saja. Lalu, tuangkan air santan sembari diaduk hingga rata. Masak hingga dagingnya empuk, jika sudah, angkat dan tuangkan ke dalam wadah gulainya. Lalu taburi dengan bawang goreng.
Itulah resep gulai daging kambing yang sangat lezat dan juga gurih, Resep yang satu ini memang hampir sama dengan kari, namun gulai memiliki ke khasan tersendiri karena merupakan makanan asli dari Indonesia. Selamat mencoba!