Berita Bola, RANCAH POST – Jelang pertandingan Man City vs Juventus dalam laga perdana babak penyisihan Grup D Liga Champions 2015/2016, Rabu (16/09/2015) dini hari, tim biru langit harus tampil tanpa diperkuat penyerang andalan, Sergio Aguero. Ia mengalami cedera lutut ketika laga City vs Crystal Palace Sabtu kemarin.
Pellegrini selaku manager Man City katakan, “Sergio tidak akan fit untuk laga besok kontra Juventus. Dia mengalami cedera lutut. Kami akan terus menunggu pemeriksaan lebih lanjut. Kami akan segera mengetahui seberapa waktu dia butuh waktu untuk melakukan penyembuhan.”
Pellegrini tambahkan, “Kami masih memiliki Wilfried Bony dan Raheem Sterling yang juga bisa dipasang sebagai penyerang, jadi kami masih mempunyai sejumlah opsi. Saya percaya skuad ini 100%.”
Berita buruk bagi Man City ini tentu menjadi berita baik bagi Juventus. Seperti diketahui, Aguero merupakan salah satu striker tajam di Eropa terbukti dari 108 gol yang telah dia jebolkan dalam 166 pertandingan sejak pindah ke Man City dari Atetico Madrid tahun 2011 lalu.
Namun, Man City juga mendapat berita gembira karena David Silva dan Sterling sudah bisa kembali dimainkan ketika Man City vs Juventus setelah mengalami cedera. Juve sendiri tidak bisa memainkan sejumlah pemain andalan yakni Khedira, Asamoah dan Marchisio. Mereka bertiga mengalami cedera.