RANCAH POST – Seorang pria di provinsi Shandong telah menggigit dan memakan hidung istrinya gara-gara tidak mengangkat panggilan telepon darinya. Dilaporkan media setempat, pasangan suami istri ini juga terlibat pertengkaran hebat, sementara mereka hidup terpisah di kota Dezhou.
Diberitakan Shanghaiist, wanita tersebut mengklaim bahwa suaminya menelepon di waktu pagi buta setelah ia baru saja pulang dari kerja shift malam pada tanggal 6 September, dan dia tidak menjawab panggilan karena terlalu lelah.
Merasa geram karena ditelpon gak diangkat, keesokan harinya sang suami mendatangi rumah istrinya, dan tak terelakkan lagi pasangan suami istri tersebut terlibat perkelahian sengit. Hingga sang suami akhirnya menggigit keras bagian hidung istrinya hingga robek.
Wanita malang dibawa ke sebuah rumah sakit di Jinan, dokter menemukan bahwa seluruh hidung dan jaringan lunaknya telah hilang. Ketika ditanya apakah ia berhasil mengumpulkan bagian-bagian telinga untuk disambung kembali, dia menjawab dengan serius bahwa suaminya telah memakan telinganya.
Sang suami dari wanita tetap melanjutkan aktivitas seperti biasa, sementara polisi meluncurkan penyelidikan pada kasus ini, namun anehnya ini bukan kasus pertama sejenis yang pernah terjadi. Pada tahun 2013, seorang pria setengah baya di provinsi Anhui juga menggigit hidung istrinya hingga robek setelah adu argumen tingkat tinggi.