RANCAH PSOT – Tips Menggunakan Pencarian Google dengan Lebih Baik dan Benar. Entah sudah berapa lama kita menggunakan layanan Google Search sebagai media andalan untuk menemukan berbagai informasi yang kita cari di Internet. Cara mencari atau penggunaan yang mudah, respon yang cepat serta fitur yang lengkap dengan dukungan YouTube dan lain sebagainya membuat kita benar-benar anteng dalam menggunakan layanan pencarian dari perusahaan raksasa Google ini.
Namun diakui atau tidak, ada kalanya kita merasa bahwa situs pencarian seperti Google ini sedikit mempermainkan kita. Terutama ketika kita tengah mencari suatu topik atau artikel tertentu misalnya, namun yang keluar malah sebuah topik dengan artikel yang lain, bukan yang kita cari. Itu jelas saja, karena ketika kita mengetik kalimat “makanan ringan meledak” misalnya. Maka Google Search akan mencari artikel dan konten dengan keyword berupa makanan, ringan dan meledak. Bukan makanan ringan meledak.
Lalu di sini siapa yang patut disalahkan? Tentu saja kita yang salah menggunakan pencarian Google. Karena kita tidak tahu, bagaimana menggunakan fitur pencarian Google dengan biak dan benar.
Padahal jika mau, dengan menambahkan sedikit teknik, kita bisa mendapatkan hasil pencarian yang lebih baik dan lebih tepat sasaran. Nah, lalu bagaimana menggunakan pencarian Google yang benar? Berikut sedikit tips yang bisa Anda gunakan.
Tips Menggunakan Pencarian Google dengan Lebih Baik dan Benar
1. Gunakan “Site:”
Dengan menggunakan text “Site:” di awal kalimat pada kolom pencarian, Anda dapat membuat sebuah pencarian yang lebih berfokus pada website tersebut. Misalkan Anda ingin mencari artikel mengenai smartphone Asus Zenfone 2 di sitsu Rancahpost.co.id, maka tinggal tulis Site: RANCAH POST asus zenfone 2. Maka secara otomatis, pencarian yang ditampilkan akan berasal dari situs Rancah Post.
2. Gunakan Tanda Petik
Tanda petik <“,,”> bisa digunakan untuk lebih mempertegas pencarian dalam bentuk kalimat. Misalnya jika Anda ingin mencari artikel tentang resep tahu gejrot, maka tulis “resep tahu gejrot” di kolom pencarian. Dengan begitu, Google akan menampilkan hasil pencarian untuk kalimat “resep tahu gejrot“, bukan resep, tahu dan gejrot.
3. Gunakan Tanda ~
Misalkan Anda ingin mencari informasi tentang tempat kost terbaik di Bandung. Maka tilis : Tempat terbaik untuk ~kost.
Dengan demikian, Google akan menampilkan hasil penelusuran terbaik yang berhubungan dengan kost.
4. Gunakan “..” Diantara 2 Periode Tahun.
Cara ini bisa digunakan untuk mencari tpik atau konten dalam rentan waktu tertentu. Misalkan Anda ingin mengetahui smartphone terbaik di tahun 2015 hingga 1016. Maka tulis saja di Google seperti ini : Smartphone Terbaik 2015..2016.
Dan Google akan menampilkan artikel terkait hal tersebut dalam rentan waktu antara 2015 hingga 2016..
5. Gunakan vs untuk Perbandingan
Fungsi ini digunakan untuk menampilkan perbandingan dari dua hal. Misalkan dengan mengetik : Cola vs. Cofee, maka Google akan menampilkan perbandingan gizi diantara keduanya, mulai dari kandungan nutrisi, zat berbahaya dan lain sebagainya.
Namun perlu diketahui juga bahwa fitur ini tidak berlaku untuk merek atau brand tertentu. Semisal kita mengetik Android vs. iOS, maka hasil penelusuran yang didapat hanya hasil penelusuran biasa saja.
6. Gunakan Pencarian Gambar untuk Temukan Sumber Asli
Ada kalanya ketika kita asik bermain di sosial media atau sedang buka-buka blog, kita menemukan sebuah gambar yang tampak tidak asing dan pernah kita lihat sebelumnya.
Dan jika Anda tertarik untuk mengetahui dari mana sumber gambar tersebut, maka fitur inilah jawabannya.
Caranya mudah, klik menu gambar pada kolom pencarian, kemudian drag and drop gambar yang ingin ditelusuri. Maka Anda akan menemukan hasil penelusuran mengenai sumber dari gambar tersebut.
Nah, demikianlah beberapa cara Menggunakan pencarian Google dengan lebih baik dan benar. Semoga dengan mengetahui hal tersebut, aktivitas kita terutama dalam hal melakukan pencarian di Google akan bisa jadi lebih baik lagi. Terima kasih.