RANCAH POST – Ini Dia Resep Masakan Unik Dan Praktis. Anda bingung mau memasak apa? Kali ini kami akan membagikan beberapa resep praktis yang dapat menjadi menu istimewa untuk sajian sehari-hari keluarga Anda.
Berikut resepnya untuk Anda.
Resep Mie Goreng Spesial
Bahan Mie Goreng Spesial
Minyak goreng secukupnya
2 siung bawang putih cincang
3 sdm saus sambal
500 g mie kuning
3 lembar kembang tahu, potong kecil-kecil
1 buah kentang, direbus, kupas, potong tipis
2 butir telur
4 buah cumi-cumi yang sudah dibersihkan, potong bulat
1 genggam kecambah panjang
2 sdm kecap manis
3 sdm saus tomat
Garam
Gula
Lemon
Cara Membuat Mie Goreng Spesial
Pertama, panaskan sedikit minyak goreng dalam wajan. Masukan bawang putih, saus sambal, kentang, kembang tahu, dan juga cumi-cumi. Tumis sampai berbau harum. Lalu masukkan mie kuning, kecap manis, saus tomat, gula dan juga garam. Aduk sampai merata, Kemudian sisihkan pada satu bagian dari penggorengan. Lalu masukkan sedikit minyak pada bagian penggorengan yang kosong. Kemudian pecahkan telur dan aduk. Campurkan telur dan mie. Masukkan kecambah, kemudian aduk lagi selama kurang lebih 1 menit. Sajikan bersama daun bawang atau bawang goreng, dan tambahkan sedikit perasan lemon.
Resep Martabak Isi Tahu Daging
Bahan-Bahan Martabak Isi Tahu Daging
15 lembar kulit lumpia
4 butir telur bebek
1/2 bawang bombay, cincang halus
4 batang daun bawang bombay, cincang
250 gram daging giling
4 buah tahu sutra
1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1 sdt bumbu kari bubuk
100 ml air
4 butir bawang merah, haluskan
3 siung bawang putih, haluskan
Cara Membuat Martabak Isi Tahu Daging
Pertama, tumis bawang merah dan juga bawang putih hingga harum kemudian tambahkan daging giling. Kemudian masak hingga setengah matang. Setelah itu, masukkan garam, merica, kaldu bubuk, dan juga bumbu kari. Aduk hingga rata. Tambahkan sedikit air, aduk sampai rata serta masak hingga air meresap dan daging matang. Sisihkan. Kocok telur kemudian masukkan daun bawang, bawang bombay, tumisan daging dan tahu. Aduk sampai rata. Siapkan kulit lumpia kemudian tambahkan 1 sdm isi. Lipat lalu goreng martabak di atas teflon yang telah diberi minyak. Sajikan bersama saus sambal atau saus tomat sesuai selera Anda.
Bagaimana? Mudah bukan? Sajikan hidangan ini untuk menjadikan acara makan bersama keluarga Anda menjadi lebih istimewa. Selamat mencoba!