RANCAH POST – Mantan aktor di Disney World Devon Staples meninggal dunia pasca menyalakan kembang api di kepala ketika tengah merayakan hari kemerdekaan Amerika Serikat kini jatuh pada tanggal 4 Juli kemarin.
Devon Staples merayakan hari kemerdekaan AS di halaman belakang rumah temannya sembari bermain-main dengan tabung kembang api. Bermaksud menghibur teman-temannya, pria berumur 22 tahun tersebut meletakan tabung kembang api di atas kepalanya. Namun sungguh mengejutkan, tanpa sengaja sumbu kembang api tersebut menyala.
Sehingga, kembang api tersebut menyala tepat di atas kepalan Devon dan membuatnya tewas seketika. Cody selaku saudara Devon, melihat langsung kejadian tragis tersebut. Menurut E! Online, Cody katakan, “Insiden itu benar-benar sangat mengerikan. Tapi Devon bukan tipe orang yang akan melakukan hal-hal bodoh. Ia tipe orang yang pura-pura melakukan sesuatu yang bodoh untuk membuat orang lain tertawa,” Selasa (07/07/2015).
Sebelumnya Devon Staples pernah bekerja di Disney World sebagai penghibur dan memerankan sejumlah karakter Disney seperti Gaston dari ‘Beauty and the Beast’. Menurut pihak kepolisian, rekan-rekannya sudah melarang Devon untuk melakukan perbuatan bodoh, namun ia sama sekali tidak menghiraukannya.