RANCAH POST – Sebelum akhir 2014 lalu, kita sempat mendengar pengumuman dari Mozila, yang mengatakan bahwa mereka tengah mempersiapkan sebuah smartphone bertenaga Firefox OS baru seharga $25 atau senilai Rp320 ribuan.
Sebagaimana dikatakan Mozila, prototype dari handset ini sendiri hadir dengan membawa layar 3,5 inci dengan resolusi 320 x 480 piksel, dengan konektifitas Wi-Fi, kamera utama 2MP dan prosesor Spreadtrum SC8621 dengan clock 1 GHz. Namun demikian, hingga saat ini, handset ini masih belum dirilis dan tentunya belum tersedia secara komersial.
Namun sebuah informasi terbaru mengatakan hal yang cukup mengejutkan. Melalui sebuah email yang didapat CNET dari CEO Mozila, Chris Beard mengatakan bahwa Mozila sudah melihat seperti apa respon pasar terhadap perangkat murah seharga Rp300 ribuan ini. Dan kini, mereka tidak lagi berfokus pada perangkat murah.
Namun bagaimanapun, karena Direfox OS sendiri merupakan bagian dari Mozila Mobile, software ini akan terus dikembangkan. Sementara untuk pasar kedepannya, Mozila mengaku akan berfokus untuk membuat sebuah smartphone dan handset yang dapat memberikan kenyamanan dan pengalaman menarik kepada pengguna. Bukannya handset murah yang tidak diinginkan siapapun karena spesifikasinya super nanggung.
Pihak Mozila juga mengatakan bahwa pengguna akan tetap tertarik dengan Firefox OS ini, terlebih setelah Mozila mengungkapkan rencananya untuk menghadirkan akses aplikasi yang lebih kaya, dengan menerapkan kompabilitas terhadap aplikasi berbasis Android, meski mungkin cuma beberapa aplikasi kelas vital saja.
Pada akhirnya, Mozila tetap mempertahankan komitmennya untuk berinvastasi pada Firefox OS. Karena meski tidak akan ada handset USD25 kedepannya, kita tetap akan mendapatkan beberapa hal baru dalam Firefox OS.