RANCAH POST – Salah seorang kontestan X Factor Indonesia, Angela berhasil memukau salah satu mentor pada ajang pencarian bakat ini, Ahmad Dhani. Dengan mengenakan alat musik harpa, Angela tampil melantunkan lagu ‘Love of My Life’ yang dipopulerkan grup musik Queen.
Dhani katakan, “Orang seperti kamu ini harusnya manggung di London yang nonton Bryan Mine dan sampingnya Pangeran Charles.”
Angela rela mengikuti ajang X Factor Indonesia ini walaupun mengorbankan waktu dan meninggalkan anaknya yang masih bayi. Perjuangan kontestan ini pun berbuah hasil karena mendapatkan kursi untuk masuk ke babak selanjutnya.
Mentor X Factor lainnya Bebi Romeo tambahkan, “Ya langsung duduk aja.”
Ajang pencarian bakat X Factor Indonesia kini memasuki babak krusial yakni The Chairs. Dalam babak ini, peserta memperebutkan kursi untuk lolos ke babak berikutnya.
Sementara untuk kategori Boys (Peserta pria di bawah 26 tahun) yang akan berlanjut ke babak selanjutnya juga telah terpilih. Bebi Romeo yang menjadi mentor di katagori ini sudah memilih 6 kontestan untuk kategori tersebut.
Bebi Romeo katakan, “Kategori ini harus merampok perhatian juri dan Indonesia.”
Grysiera, Ario, Aditya, Yefta, Ramli dan Aldy terpilih menjadi tim yang dipilih oleh Bebi. Mereka telah terpilih untuk mengunjungi rumah Bebi Romeo untuk babak berikutnya.