RANCAH POST – Saat ini kita dapat menjumpai dengan mudah aneka kue yang beredar luas di sekitar kita mulai dari snack, ataupun makanan ringan lainnya. Mengkonsumsi aneka kue tersebut memang sangat nikmat dan rasanya yang lezat dapat membuat kita ketagihan akan tetapi satu hal yang sering kita lupa yakni segi kehigienisan dari aneka kue yang kita konsumsi tersebut.
Ketika kita membeli mungkin kita tidak akan tahu apakah kue tersebut mengandung pengawet, zat warna sintetik atau yang lainnya yang justru mengganggu kesehatan kita di kemudian hari. Karenanya kita harus waspada dengan aneka jajanan yang akan kita beli dan memang lebih baik untuk semakin meminimalisir resiko kita membuat kue sendiri di rumah karena dengan demikian kita dapat mengetahui tingkat kehigienisan dan kualitasnya.
Salah satu kue yang dapat kita konsumsi harian dan cara membuatnya juga sangat mudah adalah kue klepon. Kue klepon sendiri berdasarkan bahan untuk membuatnya ada beberapa jenis. Ada kue klepon yang dibuat dari bahan ubi dan ada juga kue klepon yang dibuat dari bahan ketan. Nah untuk kali ini kita akan membuat kue klepon dari bahan ketan.
Bagi Anda yang berminat membuatnya silahkan simak resep membuat kue klepon meletus manis.
Bahan-bahan membuat kue klepon meletus manis
1. Tepung beras berkualitas 50 gram.
2. Pasta hijau pandan 2 sdt.
3. Tepung ketan halus 250 gram.
4. Gula merah jawa 220 gram.
5. Garam dapur beryodium ¼ sdt.
6. Air bersih 280 ml.
7. Daun pandan 1 lembar.
8. Kapur sirih 50 ml.
9. Parutan kelapa dari ½ buah kelapa yang tidak terlalu tua.
Cara membuat klepon meletus manis
1. Buat air kapur dengan cara endapkan ¼ sendok kapur sirih dan airnya kemudian ambil air kapurnya 2 sdt.
2. Ambil wadah untuk adonan kemudian masukkan tepung ketan dan tepung beras dan campur rata.
3. Masukkan pasta pandan dan air kapur.
4. Masukkan air bersih matang secukupnya sambil diaduk hingga dapat dibentuk.
5. Bentuk dan pipihkan adonan kemudian masukkan di dalamnya gula merah yang telah diiris. Dan bentuk bulat.
6. Rebus air untuk memasak adonan dan tunggu hingga melayang.
7. Ambil dan bubuhkan parutan kelapa agar tidak lengket.
8. Gulingkan di atas parutan kelapa dan sajikan.
Resep membuat kue klepon meletus manis di atas sangatlah mudah untuk kita buat dan dapat kita jadikan sebagai alternatif untuk membuat camilan di rumah yang higienis untuk keluarga tercinta.