RANCAH POST – Bagaiman jadinya, jika dua flagship buatan Asus, yakni Zenfone 2 dan Asus Padfone S kita coba bandingkan. Pasalnya, di berbagai forum maupun situs yang membahas kedua handset ini, selalu saja ditemukan perdebatan dan perbedaan pendapat, terkait mana yang lebih baik. Tentunya hal ini dilihat dari sisi spesifikasi, kemampuan serta penilaian dari berbagai layanan uji Benchmark yang ada.
Keduanya memang cukup sulit jika harus dibandingkan, selain dari spesifikasi yang diusung cukup identik, vendor dari kedua handset ini juga adalah vendor yang sama, yakni ASUS. Sehingga kualitas yang dibawapun tentunya akan sama-sama terjamin.
Jika dari sisi tampilan, Asus Zenfone 2 memang unggul dengan layar yang lebih besar, yakni 5.5 inci. Sementara Padfone S hanya dibekali dengan layar berukuran 5 inci saja. Meskipun menurut kabar, ASUS juga akan turut merilis varian Zenfone 2 dengan layar setara Padfone S di pasaran nantinya.
Resolusi layar pada kedua handset ini juga sama, yakni full HD (1920x1080p). Nah, disinilah letak kekurangan Zenfone 2. Dengan resolusi yang setara, perbedaan ukuran layar ini menjadika kepadatan layar Padfone S lebih baik dan lebih halus ketimbang Zenfone 2. Yakni 441 ppi vs 403 ppi.
Untuk kamera, kedua handset ini sama-sama dibekali dengan sensor kamera utama sebesar 13MP. Namun Zenfone 2 lebih unggul pada kamera depan, dengan membawa sensor kamera sebesar 5MP. Sementara kamera depan pada Padfone S hanya 3MP saja.
Namun meski Zenfone 2 ini lebih baru dan lebih unggul di beberapa bidang dibandingkan dengan Padfone S, hasil Benchmark dari kedua handset ini justru sebaliknya. Menurut hasil penilaian AnTuTu, handset Padfone S mampu mencapai angka 43.892, sementara Zenfone 2 harus terima, tertinggal di angka 40.926 saja.
Tapi, hasil Benchmark itu sendiri tidak dapat diandalkan 100%, mengingat biasanya, chipset Qualcomm selalu mendapatkan hasil yang lebih mulus ketimbang chipset Intel. Bahkan para konsumenpun banyak yang lebih suka chipset Qualcomm dibanding Intel. Karena ‘katanya’ lebih enak untuk main game dan grafis.
Selain itu, handset Zenfone 2 yang dibandingkan sendiri adalah Zenfone 2 dengan prosesor Quad-core Intel Atom Z3560, dengan clock mencapai 1,8GHz, yang didukung 2GB RAM dengan handset Asus Padfone S yang menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 801 quad-core dengan clock 2,3GHz dan GPU Krait 400. Sehingga angkanya mungkin akan berbeda, jika yang ‘diadu’ adalah varian Zenfone 2 dengan 4GB RAM dan prosesor Intel Atom dengan kecepatan clock 2,3GHz.
Nah, bagaimana perbandingan di atas? Sudah dapat anda temukan mana yang lebih baik? Asus Zenfone 2 ataukah Asus Padfone S?