RANCAH POST – Facial terutama facial wajah memiliki manfaat tersendiri bagi kecantikan kulit wajah Anda, terutama jika Anda melakukannya secara rutin, Anda akan merasakan khasiatnya dalam waktu dekat. Bahkan facial ini dipercaya bisa memberikan keajaiban tersendiri bagi kesehatan kulit.
Walaupun begitu, tak semua orang bisa membayar perawatan facial dengan rutin, khususnya jika mau melakukan perawatan facial wajah di salon terkenal, sebab biaya yang harus dibayarkan itu tak murah dan cukup menguras kantong.
Sekarang, sebenarnya sudah ada solusi hemat untuk mengatasi masalah tersebut, yakni dengan membeli produk kecantikan alami yang memang dibuat dengan tujuan untuk perawatan kulit, dan bisa dilakukan sendiri di rumah, sehingga biaya total yang harus dibayarkan pun menjadi jauh lebih murah.
Tentunya pemilihan produk kecantikan untuk facial wajah sendiri inipun harus disesuaikan dengan kondisi kesehatan dan tipe kulit wajah Anda. Mari baca selengkapnya.
Facial dasar untuk di rumah
Salah satu jenis facial yang dapat Anda lakukan sendiri di rumah yakni facial dasar. Proses untuk melakukan facial dasar cukup sederhana, yaitu melakukan deep cleansing (Pembersihan), Streaming (Penguapan), ekstraksi komedo, serta penggunaan masker, diiringi penggunaan pelembab pada akhir proses. Metode facial dasar ini akan bisa menjadikan kulit wajah tetap terlihat bersih dan terawat.
Sementara itu, untuk facial terakhir yaitu facial perawatan anti aging, supaya tetap terlihat awet muda. Proses dari facial anti aging ini bertujuan menjaga kulit wajah bebas dari penuaan dini serta kerutan.
Selain facial dasar dan facial anti aging, Anda juga dapat menemukan jenis facial lainnya yaitu facial aromaterapi. Facial aromaterapi pun bisa dilakukan sendiri di rumah dengan membeli bahan-bahan yang diperlukan. Facial ini dibuat menggunakan campuran bahan herbal, di mana bahan-bahan yang dipilih merupakan bahan yang bisa menjadikan kulit wajah nampak jauh lebih segar dibandingkan sebelumnya.
Beberapa contoh bahan yang sering digunakan untuk melakukan facial aromaterapi yakni teh hijau asli, minyak esensial, minyak lavender, serta beberapa jenis bahan herbal lainnya. Fungsi dari beberapa bahan alami yang disebutkan ini untuk membantu menjaga kulit agar tetap cerah, dan terbebas dari gangguan radiasi negatif. Selain itu, juga ada perawatan wajah dengan menggunakan bahan utama berupa glutera, yang memang benar-benar bagus untuk antioksidan.
Produk perawatan wajah yang harus disiapkan
Jika berbicara tentang produk perawatan wajah apa saja yang harus Anda persiapkan untuk melakukan facial sendiri di rumah, yaitu beta hydroxyl acids, dan juga vitamin C. Produk ini bisa membantu kulit tetap segar dan elastis, di mana itu merupakan tujuan dari wanita yang melakukan facial wajah. Tetapi seiring waktu, sekarang yang melakukan facial wajah tidak hanya kaum wanita saja, melainkan kaum lelaki juga, karena lelaki juga ingin terlihat awet muda. Perawatan wajah dengan memakai produk yang tepat bisa memberikan nutrisi yang tepat juga bagi kulit, dan memperoleh hasil yang Anda inginkan.
Dengan melakukan perawatan facial wajah, peredaran darah dalam tubuh pun akan ikut semakin lancar, itu merupakan salah satu dari manfaat positif lainnya yang Anda dapatkan, dan masih ada lagi banyak manfaat positif lainnya yang akan Anda peroleh.
Bagi Anda yang tinggal di daerah perkotaan, dan daerah yang dipenuhi asap rokok, asap kendaraan bermotor, asap dapur, dan Anda yang sering kena debu, kuman, radikal bebas, maka perawatan facial wajah menjadi komponen penting dalam hidup Anda untuk dilakukan.
Sekian artikel mengenai kegunaan facial bagi kecantikan kulit wajah, semoga berkenan.