RANCAH POST – Harga Microsoft Lumia 532, handset yang baru saja diumumkan secara resmi untuk mengisi entry-level pasar smartphone mengusung spesifikasi tangguh dengan dibekali prosesor quad-core. Tampaknya Microsoft tengah serius untuk memasuki segmen smartphone menengah ini, terbukti dengan meluncurkan Lumia 532 bersamaan dengan Microsoft Lumia 435. Namun, berapa harga Microsoft Lumia 532 ini?
Sebelumnya, Microsoft juga meluncurkan Lumia 535 yang menghadirkan keunggulan kamera depan luar biasa yang disematkan pada smartphone menengah, meskipun standar saat ini kamera tengah menjadi tren akan kamera untuk kebutuhan selfie. Lumia 535 merupakan smartphone pertama yang membawa nama Microsoft setelah akuisisi Nokia.
Spesifikasi Microsoft Lumia 532 antara lain hadir dengan mengusung ukuran dimensi 118.9 x 65.5 x 11.6 mm dan memiliki berat sekitar 136.3 gram. Lumia 532 tampil dengan layar 4 inci kapasitif, menghadirkan resolusi 480 x 800 piksel serta kepadatan piksel pada 233 ppi, handset juga telah mendukung multi touch.
Harga Lumia 532 akan dibanderol 79 Euro atau setara dengan Rp1,1 jutaan. Harga terjangkau mengingat apa yang ditawarkan pada handset ini masih terbilang layak untuk pengguna pemula. Spesifikasi Lumia 532 untuk departemen dapur pacu diantaranya handset hadir dengan unit pengolahan data quad-core 1.2 GHz Cortex-A7, dipadukan dengan chipset besutan Qualcomm MSM8212 Snapdragon 200 serta unit pengolahan grafis Adreno 302. Handset hadir dengan memori internal sebesar 8 GB (dapat diperluas hingga 128 GB via microSD), dan didukung oleh 1 GB RAM. Untuk sistem operasi, Lumia 532 ini menjalankan sistem operasi Microsoft Windows Phone 8.1 termasuk update Lumia Denim.
Spesifikasi kamera, Lumia 532 dilengkapi dengan kamera belang yang membawa resolusi 5 megapiksel, mengusung resulis hingga 2592 х 1944 piksel. Kamera utama ini juga mampu merekam video 480p pada 30fps. Sementara itu, kamera depan Lumia 532 hadir dengan resolusi VGA, 480p. Kamera yang hadir memang belum cukup memuaskan, apalagi bagi pecinta selfie, namun hal ini tidak lepas dari harga yang ditawarkan.
Departemen konektivitas dan baterai, Microsoft Lumia 532 telah dilengkapi dengan berbagai fitur dukungan konektivitas seperti dual-SIM, Wi-Fi 802.11, hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP, A-GPS, GLONASS, FM radio, microUSB v2.0 serta hadir pula fitur earjack 3,5 mm. Untuk baterai sendiri, Lumia 532 ini dibekali unit baterai Li-Ion 1560 mAh yang diklaim dapat berlangsung hingga 12 waktu bicara, 528 waktu stand by pada jaringan 3G serta 61 jam waktu pemutaran musik. Lumia 532 juga telah dibekali fitur Action Center, Live Folders, Word Flow dan asisten pribadi digital Cortana (negara tertentu).
Spesifikasi Lengkap Microsoft Lumia 532
Operating system | Windows Phone 8.1 with Lumia Denim |
HERE location services | Free global HERE Maps and HERE Drive+Free HERE Transit available in the Store |
Display | 4” WVGA LCD 800×480 |
Battery | 1560 mAh battery |
Processor | 1.2 GHz quad-core Qualcomm Snapdragon 200 processor |
Main camera | 5 MP FF, Lumia Camera |
Front facing camera | VGA |
Memory | 1GB RAM, 8GB internal mass memory + up to 30GB free OneDrive, micro SD up to 128GB |
Dimensions | 131.8g |
Harga Microsoft Lumia 532 dibanderol 79 Euro atau setara Rp1,1 jutaan, harga tentunya akan bervariasi tergantung wilayah. Handset terbaru besutan Microsoft ini tersedia dalam empat varian warna seperti hitam, putih, hijau dan orange. Handset akan tersedia dalam dua versi, single dan dual SIM di Eropa, Asia Pasifik, India, Timur Tengah dan dan Afrika mulai bulan Februari.
Demikian ulasan singkat mengenai harga dan spesifikasi Microsoft Lumia 532, diharapkan dapat membantu Anda dalam membandingkan dan mempertimbangkan mana smartphone yang layak Anda beli, termasuk menambah referensi mengenai dunia smartphone.