RANCAH POST – Kunyit ataupun yang biasa disebut kunir merupakan salah satu jenis tanaman rempah-rempah dari kelompok jahe, zingiberaceae yang kini sudah banyak dikenal oleh masyarakat indonesia. Tanaman ini juga dimanfaatkan oleh banyak orang untuk kesehatan yang salah satunya dalam mengobati berbagai penyakit tentunya.
Diantara kandungan khasiat kunyit untuk kesehatan meliputi kurkuminoid, garam mineral (zat besi, kalsium dan fosfor) dan minyak astri yang didalamnya banyak mengandung gizi dan vitamin. Dari situlah kini khasiat kunyit untuk kesehatan semakin digandrungi dan diyakini dapat mengobati berbagai macam jenis penyakit.
Berikut beberapa contoh khasiat kunyit untuk kesehatan,
1. Untuk disentri.
Dengan merebus 1 – 2 kunyit kedalam 2 gelas air sampai menjadi 1 gelas air, sedikit ditambahkan kapur sirih dan gambir secukupnya. Lalu anda pun bisa langsung menyaring dan mengambil airnya. Bisa dilakukan secara rutin
2. Untuk rasa sakit saat keputihan.
Dengan merebus rimpang kunyit ditambahsegenggam buah asam, sepotong gula jawa yang direbus dalam 1 liter air. Kemudian saring dan ambil airnya, untuk diminum 1 gelas dalam sehari
3. Untuk memperlancar haid.
Dengan menyiapkan rimpang kunyit, setengah sendok teh ketumbar dan biji pala serta segenggam daun srigading lalu semua bahan ditumbuk sampai halus dan direbus dalam 1 liter air. Kemudian sarign dan ambil airnya untuk diminum 1 gelas dalam sehari.
4. Untuk memperlancar ASI.
Dengan cukup 1 rimpang kunyit yang ditumbuk halus kemudian oleskan ramuan tersebut pada buah dada (payudara) 1 kali dalam 2 hari.
Demikian penjelasan mengenai khasiat kunyit untuk kesehatan yang bisa anda jadikan sebagai salah satu obat alternatif dalam mengatasi berbagai macam penyakit. Semoga anda bisa mencobanya dan berhasil melakukanya dan jangan lupa untuk selalu berdoa untuk mengawalinya.