RANCAH POST – Parkinson merupakan penyebab meninggalnya aktor Robin Williams, penyakit ini menyerang syaraf otak. penyakit Parkinson seringkali diidentikkan dengan penyakit orang tua. Hal ini dikarenakan banyak orang yang lanjut usia yang mengidap penyakit Parkinson.
Anggapan itu memang tidak salah, namun sebaiknya Anda juga perlu mengenal penyakit Parkinson lebih jauh, paling tidak ada 4 hal penting tentang Parkinson yang perlu Anda ketahui, antara lain adalah
Gemetar atau tremor bukan satu-satunya gejala
Salah satu gejala Parkinson yang paling nyata dan bisa dilihat adalah gerakan gemetar atau disebut juga dengan tremor. Biasanya gejala ini diikuti oleh gerakan tubuh yang lamban. Bukan hanya itu, gejala umum lainnya antara lain adalah tubuh kaku, tidak bisa menjaga keseimbangan dan sulit melakukan hal-hal kecil seperti menulis atau menjahit.
Parkinson bisa menyerang dewasa muda
Jangan kira hanya orang dengan usia tua saja yang akan terserang Parkinson. Anda yang masih muda pun juga bisa terserang penyakit syaraf ini. Meski memang rata-rata penderita Parkinson berada pada rentang usia 60 tahun ke atas, namun Anda juga bisa mengalami Young-onset Parkinson, istilah untuk Parkinson usia muda. Gejala yang dialami sama dengan Parkinson.
Sulit didiagnosa
Penyakit ini agak susah didiagnosa. Tidak ada tes khusus untuk Parkinson, jadi para dokter harus berpatok pada uji neurologis dan riwayat medis pasien untuk mendiagnosa kondisi Parkinson.
Faktor risiko kurang jelas
Umumnya, Parkinson lebih sering menyerang pria daripada wanita, namun bukan berarti wanita tidak banyak yang mengalami. Jika Anda memiliki orangtua Parkinson, belum tentu juga Anda akan mengalami atau mewarisi penyakit yang sama, apalagi jika Anda memiliki gaya hidup sehat.
Belum banyak diketahui apa penyebab pasti Parkinson. Bahkan sebagian besar kasus Parkinson tidak diwariskan, hanya sekitar 15 sampai 25% orang dengan Parkinson memiliki saudara dengan penyakit tersebut.