RANCAH POST – Dalam rangka Anniversary ke-30 tahun model legendaris Ninja, produsen sepeda motor Kawasaki siap memproduksi edisi khusus Ninja 300. Model ini akan hadir setelah sebelumnya Kawasaki mengeluarkan edisi 30th Anniversary Ninja ZX-6R dan ZX-10R.
Dilansir Autoevolution, Senin (4/8/2014), setelah meluncurkan dua motor edisi khusus bermesin besar, “Geng Hijau” juga berminat menghadirkan motor dengan mesin yang lebih kecil untuk merayakan tiga dekade warisan Ninja. Model ini kabarnya segera tiba di diler akhir tahun ini.
Untuk Ninja 300 edisi 30th Anniversary ini, Kawasaki akan memberikan beberapa perubahan dari segi desain, dengan tampilan yang lebih gahar dengan dipadu full fairing hijau baru. Namun untuk model ini, Kawasaki sepertinya tidak akan memberikan sentuhan perubahan kinerja dan performa, bahkan model ini tidak akan disematkan knalpot racing terbaru.
Belum jelas, alasan Kawasaki tidak menyematkan mesin yang lebih dahsyat dan meningkatkan performa untuk Ninja 300 edisi spesial 30th Anniversary ini. Namun, untuk keseluruhan motor akan menerima banyak emblem identifikasi 30th Anniversary.
Meskipun tidak menyematkan mesin baru, Kawasaki tetap bangga dan mengklaim Ninja 300 edisi khususnya ini mampu hadir dengan tampilan yang dahsyat dengan menyemburkan daya hingga 39 tenaga kuda dan torsi maksimal sebesar 39 Mn (21,4 lb-ft) yang dilengkapi dengan slipper clutch dan rem ABS.