RANCAH POST – Apple kembali menunjukan kemampuan dari tablet andalannya, iPad. Apple memang terbilang sering mengatakan bahwa “anda dapat melakukan banyak pekerjaan anda, hanya menggunakan iPad saja.” Namun kenyataannya, kebanyakan orang memang membutuhkan komputer berfitur lengkap untuk menyelesaikan pekerjaan mereka, seperti membuat video, film, dan memainkan game hardcore. Namun memang tidak dapat dipungkiri, bahwa sisanya memang bisa dilakukan dengan tablet saja. Dan, lalu, Tim Cook, dengan bangganya mengatakan bahwa ia melakukan 80% pekerjaannya dengan iPad.
Entah benar, atau itu hanya klaim belaka, mengingat bahwa saat ini, Apple dan IBM sedang gencar-gencarnya mempromosikan iOS untuk digunakan oleh perusahaan-perusahaan. Menurut laman Phonearena (18/07/2014), hal ini memang kedengaran seperti promosi, dengan mengatakan bahwa Cook mampuh menyelesaikan 80% karyanya dengan iPad, Apple tampaknya berharap para pemimpin perusahaan-perusahaan besar dapat tertarik untuk membeli sejumlah iPad untuk diberikan kepada karyawannya. Meskipun hal itu memanglah tidak mustahil.
Memilih antara Mac, PC atau Tablet memanglah suatu dilema. Dimana anda terkadang kebingungan, dan berfikir bahwaa anda benar-benar membutuhkan seperangkat PC lengkap untuk bekerja, dan di saat yang lain, anda juga berfikir, bahwa mungkin, satu unit tablet saja sudah cukup untuk menyelesaikan pekerjaan anda.