RANCAH POST – Salah satu produsen film animasi di dunia yaitu Walt Disney Pictures merilis trailer film animasi terbarunya yaitu Big Hero 6. Film ini berceritakan seorang bocah jenius yang mempunnyai skill membuat robot untuk membantunya menyelamatkan Kota San Fransokyo.
Dalam trailernya, Hiro Hamada, bocah itu, bersama sang robot yang diberi nama Baymax, menemukan bahaya sedang mengancam mereka dari sosok bertopeng. Hiro pun pergi melapor ke polisi dan mencoba menjelaskan apa yang terjadi. Sayangnya, polisi tidak percaya dengan keterangan Hiro.
Kemudian, Hiro dan Baymax beraksi sendiri untuk memberantas kejahatan. Dalam aksinya, terselip beberapa adegan lucu, di antaranya bagaimana Baymax mengisi lubang udaranya menggunakan selotip.
Big Hero 6 terinspirasi dari komik terbitan Marvel dengan judul yang sama. Film animasi dengan format CGI 3D ini diarahkan oleh Don Hall dan Chris Williams.
Beberapa bintang Hollywood ikut terlibat sebagai pengisi suara seperti Ryan Potter (Hiro), Scott Adsit (Baymax), Jamie Chung (GoGo Tomago), Maya Rudolph (Cass Hamada) dan Daniel Henney (Tadashi Hamada). “Big Hero 6” rencananya akan dirilis November 2014.
Yuk intip trailernya: