RANCAH POST – Samsung dilaporkan berencana untuk meluncurkan smartphone entry-level baru, Samsung Galaxy V. Hal ini terlihat di pengecer Vietnam, Galaxy V tampaknya menjadi versi re-branded dari Galaxy Ace NXT. Kedua smartphone tersebut mempunyai spesifikasi yang mirip dan terlihat sama tetapi masih perlu konfirmasi resmi.
Sebagaimana pengecer ungkapkan, Samsung Galaxy V dilengkapi dengan layar 4 inci, prosesor 1.2GHz, 512MB RAM, 4GB penyimpanan internal dan slot kartu microSD. Ponsel ini juga dilengkapi dengan Android 4.4.2, dukungan dual-SIM, 3G, FM Radio dan baterai 1500 mAh. Selain itu, Galaxy V dibekali kamera belakang 3MP dengan LED flash dan pilihan konektivitas seperti Wi-Fi, dan Bluetooth.
Rincian ketersediaan Samsung Galaxy V ini belum jelas sebagaimana pengecer tersebut hanya menunjukkan bahwa ponsel sebagai “coming soon.” Namun harga yang dibanderol untuk Galaxy V adalah sekitar $108. Kita berharap untuk segera melihat pengumuman resmi untuk mendapatkan rincian lebih lanjut tentang kehadiran ponsel ini.