RANCAH POST – Belakangan ini Slank sering didatangi oleh Jokowi, yang yang merupakan capres Pilpres 2014. Tapi pada saat ini, Slank mulai jaga jarak dengan Gubernur Jakarta itu agar bisa leluasa melontarkan kritik.
“Kita mulai jaga jarak dengan beliau (Jokowi),” ujar Bim Bim saat ditemui di Potlot, Jakarta.
Jokowi memang sering bertandang ke markas band yang didirikan sejak 1983 itu. Tapi, Slank menegaskan hal itu bukan berarti mereka mendukungnya. Slank tetap tidak mau menyampaikan pilihannya secara terbuka.
“Slank berjuang sesuai track-nya. Kalau ada capres yang sejalan dan idenya dipakai, monggo,” lanjutnya.