RANCAH POST – Minecraft merupakan game buatan pengembang game Mojang, akan meluncur pada konsol game Xbox One dan PS4. Terlebih, game bergaya sandbox atau openworld ini bisa anda nikmati pada PlayStation Vita pada Agustus 2014.
Developer Mojang mengumumkan bahwa game buatannya bakal meluncur di Xbox One, PS4 dan PS Vita pada Agustus tahun ini. Minecraft sebelumnya sukses meluncur di Xbox 360 dengan angka penjualan lebih dari 3,6 juta unit.
Gamer bisa mentransfer data ‘save’ dari konsol game lama ke konsol game baru. Dengan demikian, gamer Xbox 360 bisa melanjutkan permainan Minecraft di Xbox One.
Mojang juga menjanjikan dunia dalam permainan yang lebih besar dan ‘draw distances’ yang lebih besar dibandingkan versi Xbox 360 dan PS3. Upgrade Minecraft untuk Xbox One, pengguna bisa membeli game tersebut seharga USD7,45.
Mojang juga mengumumkan Minecraft: Vita Edition. Edisi PS Vita ini menghadirkan semua fitur permainan yang muncul di versi PS3.