RANCAH POST – Lamido Indonesia, sebagaimana kita ketahui manfaat dari jam tangan adalah sebagai salah satu alat penunjuk waktu. Alat ini sangat berguna terutama bagi para pekerja kantor atau pengusaha untuk dapat memperhatikan waktu di saat jam sibuk atau saat ingin mengadakan meeting atau pertemuan dengan calon klien.
Di tahun 2014 ini, kini sedang trend dengan yang dinamakan smartwatch atau jam tangan pintar. Terbukti, pabrikan teknologi papan atas seperti Apple, Google, Microsoft dan Samsung berlomba meluncurkan jam tangan pintar generasi terbaru.
Smartwatch atau jam tangan pintar merupakan perangkat pintar yang dipakai dan dirancang serbaguna dalam menjalankan aplikasi berbasis komputer serta dirancang untuk dikenakan di badan.
Lebih lanjut seputar jam tangan, aksesoris ini memang tidak bisa lagi dipisahkan sekedar pelengkap penampilan. Tren pun telah berlaku pada jam tangan walaupun perubahan gaya aksesoris ini tidak seperti dunia fashion.
Seiring perkembangan teknologi serta jaman, jam tangan juga telah mengalami perkembangan tersendiri dengan menghadirkan berbagai macam fitur yang ditawarkan. Jam tangan juga memiliki harga yang berbeda-beda. Kita dapat melihat jam tangan dengan harga yang termurah sampai dengan harga yang termahal. Jam tangan dengan harga yang mahal dapat menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemiliknya. Jam tangan dengan merk terkenal serta dengan harga yang mahal tentu saja bisa meningkatkan prestise dari setiap orang yang menggunakannya.
Bagi yang mempunyai dana berlebih dan berminat untuk dapat membeli jam tangan mahal, kita dapat mencoba untuk dapat memperhatikan beberapa hal.
Hal pertama adalah kita perlu untuk dapat memperhatikan dari sisi chronometer. Kita harus memperhatikan bahwa tidak semua jam tangan ada tulisan chronometer. Alasannya adalah karena hanya ada beberapa jam tangan yang sudah melewati tes akurasi dan telah ditest serta diverifikasi oleh lembaga resmi yang ada di Swiss. Lembaga tersebut adalah COSC (Controle Officiel Suisse des Chronometeres). Chronometer mempunyai hubungan dengan tingkat keakuratan sebuah jam tangan.
Hal lain yang perlu kita ketahui adalah dari sisi Scratch Resistant. Fungsi dari Scratch Resistant ini adalah agar jam tangan tidak mudah tergores. Ada tiga jenis lapisan Kristal scratch resistant yang dapat ditemukan pada jam tangan yaitu diantaranya adalah sapphire, mineral dan acrylic. Lapisan sapphire crystal dapat kita temukan pada sebuah jam tangan merah, sedangkan mineral crystal biasanya terbuat dari bahan kaca. Sedangkan acrylic crystal biasanya terbuat dari bahan material plastik.
Salah satu negara produsen jam terbaik dunia adalah negara Swiss. Di negara ini, kita dapat menemukan beberapa organisasi serta produsen resmi yang telah diakui keberadaannya sebagai pembuat jam tangan dengan standar jam tangan terbaik di dunia.
Kunjungi Lamido Marketplace untuk mendapatkan banyak pilihan perhiasan jam tangan sesuai dengan selera Anda.