RANCAH POST – Nowela memang kontestan Indonesian Idol 2014 yang harus diwaspadai oleh peserta idol lainnya. Namun bagi Virzha, tidak hanya Nowela yang harus diwaspadai saja, satu lagi yaitu Husein.
“Paling berat itu Nowela. Dia punya karakter, punya suara bagus. Punya perawakan yang bagus,” ungkap Virzha.
“Kalau cowok itu Husein, dia punya aura bintang, suara yang bagus, dan pengalaman musik juga,” lanjutnya.
Oleh sebab itu, untuk penampilan terbaik, pria berusia 24 tahun ini selalu tampil all out.
“Karena aku anggap ini panggung terakhir buat aku. Ya, itu yang bisa dibilang,” ujarnya.