RANCAH POST – Astra Honda Motor (AHM) luncurkan New Honda Supra X 125 FI (Fuel Injection). New Supra X 125 ini termasuk kedalam kriteria kategori cup high atau bebek kelas atas.
Mengenai harga, New Honda Supra X 125 FI versi Spoke Wheel (SW) dipasarkan dengan harga Rp15.350.000. Harga tersebut sudah berstatus On the Road DKI Jakarta. Model ini hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu Stylish Black, Graceful Red dan Fabulous Blue.
Sementara New Supra X 125 varian Cast Wheel (CW) dijual dengan harga Rp 16,4 juta, (on the road Jakarta). Model ini dikemas dalam empat pilihan warna yaitu Stylish Black, Graceful Red, Fabulous Blue dan Luxury White.
“New Honda Supra X 125 ini diharapkan dapat terjual sebanyak 40 ribu unit per bulannya,” jelas Vice Executive President AHM, Johannes Loman, di Jakarta, Rabu (26/2/2014).