RANCAH POST – Smartphone terbaru Google Nexus 5 warna merah kembali bocor melalui siaran pers resmi menjelang peluncuran yang rencananya Selasa 4 Februari.
Bocoran berasal dari akun twitter @evleaks yang memposting gambar di Twitter dan menulis, “Google Nexus 5, merah, oleh LG.” Tweet jelas menunjukkan bahwa Google telah bekerja pada varian warna baru untuk Nexus 5.
Pada akhir Januari lalu, bocoran gambar yang berasal dari dokumentasi Sprint, dimana dokumen tersebut dimaksudkan untuk menginformasikan karyawan Nexus 5 dan malah akhirnya terungkap pada tanggal 4 Februari, pada awalnya akan tersedia melalui Google Play store .
Sayangnya, dokumen Sprint yang bocor tidak mengungkapkan rincian apapun tentang harga perkiraan Google Nexus 5. Seminggu sebelum kebocoran Sprint, Google Nexus 5 terungkap dalam varian warna Merah di Vietnam.
Google mengumumkan smartphone Nexus 5 pada tanggal 1 November lalu. Google Nexus 5 adalah platform utama untuk perangkat Android 4.4 KitKat .