RANCAH POST – Berita mengagetkan datang dari Philip Seymour Hoffman. Philip ditemukan tewas di kamar mandi apartemennya di New York, Minggu (2/1/2014), oleh temannya, David Katz, yang langsung menelepon 911.
Pihak penyidik menduga Philip meninggal karena overdosis melihat heroin dan jarum hipodermik yang masih menempel di lengannya. Departemen Kepolisian New York masih terus menyelidiki kasus ini. Penyebab pasti kematiannya akan diketahui dari hasil autopsi yang diperkirakan keluar, Senin (3/1/2014).
Pihak keluarga Philip pun akhirnya mengeluarkan pernyataan resminya. Mereka berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh banyak pihak.
“Kami sangat berduka atas kepergian Phil tercinta dan menghargai cinta serta dukungan yang kami terima dari semua orang,” ujar perwakilan keluarga. “Ini adalah kejadian tragis dan tidak terduga. Kami meminta agar kalian menghargai privasi kami. Tolong selalu ingat Phil di dalam pikiran dan doa kalian.”
Philip meninggal di usianya yang ke-46 tahun. Ia meninggalkan kekasihnya, Mimi O’Donnell, serta tiga orang anak, Cooper (10), Tallulah (7) dan Willa (5).
Karir Philip di dunia akting sendiri terbilang gemilang. Ia pernah menyabet Best Actor Academy Award dan Golen Globe Best Performance by an Actor untuk perannya di film “Capote”, 2005. Film ini juga mengantarkannya meraih Best Actor di Los Angeles Film Critics Award. Yang terbaru, Philip turut bermain dalam film “The Hunger Games: Catching Fire”.