RANCAH POST – Mungkin anda sudah tahu skandal yang satu ini, dua putra Ahmad Dhani Al dan El mengajak pengacara kontroversial Farhat Abbas adu kekuatan di atas ring tinju. Keduanya geram lantaran kicauan Farhat soal ayahnya Ahmad Dhani di twitter.
Namun, ajakan duel Al dan El tak dianggap serius oleh Farhat Abbas. Farhat justru terus mencibir ayah mereka di twitter.
“Dhani salah aja didukung sama anaknya, sebaliknya dhani pun mendukung anaknya dalam hal sebodoh apapun mau nyawa, tinju, apa aja pokoknya !” tulis Farhat di akun @Farhatabbaslaw, Senin 25 November 2013.
Menghadapi tantangan kedua putra Ahmad Dhani, Farhat lebih memilih cuek. Suami Nia Daniaty justru lebih menyerang Ahmad Dhani.
“Robohkan kesombongan dan keangkuhan si Dhani bangkrut yang sok artis,” sambungnya.
Sebelumnya Al yang naik pitam mengajak duel “secara laki-laki” kepada Farhat. Al meminta Farhat berhenti mengoceh di dunia maya, twitter.
“Tinggal pilih, mau lawan saya atau El. Kalau dia gentle, dia berani, ya datang saja. Kalau dia masih ngoceh-ngoceh di Twitter atau di TV, berarti dia tandanya nggak berani,” kata Al.
1 Komentar
dhani emank artis kalee
emank eloh