RANCAH POST – Rovio akan memperluas kehadiran Angry Birds Star Wars. Developer video game itu telah mengonfirmasi bahwa Angry Birds Star Wars akan dirilis untuk berbagai konsol game, termasuk PlayStation 3 (PS3) dan Xbox 360.
Seperti dikutip dari Softpedia, Jumat (19/7/2013), setelah merilis game itu pada tahun lalu untuk PC dan berbagai platform mobile, Rovio kini menegaskan bahwa Angry Birds Star Wars akan meluncur untuk berbagai konsol pada musim gugur ini. Adapun daftar konsol itu ialah PS3, Xbox 360, PS Vita, Nintendo Wii U, Nintendo Wii, dan Nintendo 3DS.
Seri game “burung pemarah” itu akan mencakup modus baru yang kompetitif dan multiplayer, serta 20 level eksklusif baru. Jika sesuai dengan rencana, maka Angry Birds Star Wars versi konsol akan dirilis pada 29 Oktober di Amerika Utara dan 1 November di seluruh dunia.
Angry Birds merupakan salah satu game sukses Rovio. Terbukti, perusahaan telah menyiapkan sekuel terbaru yaitu Angry Birds Star Wars II yang akan diluncurkan pada 19 September. Angry Birds Start Wars II akan meluncur di toko aplikasi seluruh dunia. Sehingga kemungkinan besar sejumlah sistem operasi (OS) termasuk iOS, Android, Windows Phone 8, dan Windows 8 akan dirilis pada waktu bersamaan.