RANCAH POST – Baru-baru ini sempat dikabarkan bahwa Sony Xperia Tablet Z memundurkan jadwal perilisannya hingga bulan Mei mendatang. Akan tetapi seperti hal itu bukanlah fakta yang sebenarnya.
Dikutip dari BGR (29/4), Sony telah menyatakan siap meluncurkan tablet Android dengan jadwal yang sebelumnya telah direncanakan.
Dikabarkan, Sony bahkan telah membuka pembelian secara pre-order yang akan dikirimkan sejak hari ini hingga 24 Mei mendatang. Hingga kini kabar yang didapatkan, Sony akan menjual unit versi 32GB dengan desain warna putih.
Seperti yang diketahui, Xperia Tablet Z ini adalah perangkat yang anti air dan debu yang dilengkapi dengan prosesor S4 Pro dan RAM 2GB.
Sayangnya, Sony belum mau berbicara banyak mengenai harga yang dibanderol untuk satu unit Xperia Tablet Z ini. Jadi, kita tunggu saja hari peluncuran tersebut.